VriTimes
Australia
Raise It With Press Release
About us
VriTimes
Australia
Raise It With Press Release
press release

/ Tembus 2,8 Juta Penumpang, KAI Bandara di Yogyakarta Catat Pertumbuhan Positif Sepanjang 2025

Tembus 2,8 Juta Penumpang, KAI Bandara di Yogyakarta Catat Pertumbuhan Positif Sepanjang 2025

PT Railink
Share
preview

PT Railink mencatat pertumbuhan positif jumlah penumpang Kereta Api Bandara di Yogyakarta sepanjang tahun 2025. Total penumpang KAI Bandara Yogyakarta mencapai 2,8 juta penumpang, meningkat dibandingkan tahun 2024 yang tercatat sebanyak 2,7 juta penumpang atau tumbuh 4,9 persen secara tahunan (year on year).

Peningkatan tersebut menunjukkan tingginya kepercayaan masyarakat terhadap kereta api bandara sebagai moda transportasi andalan yang menghubungkan pusat Kota Yogyakarta dengan Yogyakarta International Airport secara aman, nyaman, dan tepat waktu.

Dari total jumlah penumpang tahun 2025, layanan KA YIA Xpress melayani sebanyak 1 Juta penumpang, meningkat 8,5 persen dibandingkan tahun 2024 yang tercatat 944 ribu penumpang. Sementara itu, layanan KA YIA PSO melayani 1,8 juta penumpang, naik 3,1 persen dibandingkan tahun sebelumnya yang mencapai 1,7 juta penumpang.

Direktur Utama PT Railink, Porwanto Handry Nugroho, menyampaikan bahwa pertumbuhan ini menjadi indikator kuat meningkatnya peran KA YIA dalam mendukung mobilitas masyarakat dan sektor pariwisata di Daerah Istimewa Yogyakarta.

“Capaian jumlah penumpang KAI Bandara YIA sepanjang 2025 menunjukkan bahwa layanan kereta api bandara semakin menjadi pilihan utama masyarakat dan wisatawan. Kami terus berkomitmen meningkatkan kualitas pelayanan, keandalan operasional, serta integrasi antarmoda guna memberikan pengalaman perjalanan yang semakin baik,” ujar Porwanto.

Ke depan, PT Railink akan terus melakukan inovasi layanan dan penguatan operasional Kereta Api Bandara di Yogyakarta sebagai bagian dari upaya mendukung konektivitas wilayah, pertumbuhan pariwisata, serta sistem transportasi publik yang berkelanjutan di Yogyakarta.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai jadwal, tarif, dan pemesanan tiket KAI Bandara, masyarakat dapat mengakses situs resmi PT Railink di www.railink.co.id, atau melalui media sosial resmi di Instagram @kabandararailink, Facebook @KABandaraRailink, Twitter @KAIBandara, serta melalui email di humas@railink.co.id

About PT Railink
PT Railink ("KAI Bandara") merupakan anak perusahaan dari PT Kereta Api Indonesia dan Angkasa Pura Indonesia yang menyediakan layanan angkutan penumpang dari pusat kota ke bandar udara melalui perkeretaapian. Pengoperasian layanan KA Bandara pertama kali pada tahun 2013 dari Kota Medan menuju Kualanamu International Airport, kemudian pada tahun 2018 pengoperasian KA Bandara Soekarno-Hatta (Basoetta). Kemudian Pada April 2022, PT Kereta Api Indonesia menugaskan KAI Bandara untuk mengoperasikan layanan KA Bandara Yogyakarta International Aiport, sehingga memperluas jangkauan layanan kereta bandara di Indonesia. Pada Januari 2023, terjadi perubahan strategis di mana KAI Bandara mengalihkan pengoperasian KA Basoetta ke PT Kereta Commuter Indonesia (KCI). Langkah ini diambil untuk meningkatkan efisiensi operasional dan fokus KAI Bandara dalam mengembangkan layanan kereta bandara di Medan dan Yogyakarta. Selain itu sejak tahun 2021 PT Railink mengembangkan bisnis MOSS (Maintenance, Operations, Spare Parts and Services) yang memiliki visi menjadi pemimpin perawatan sarana dan perdagangan suku cadang kereta api yang berkelanjutan. MOSS adalah lini bisnis KAI Bandara yang menyediakan layanan pemeliharaan, operasional, dan suku cadang untuk mendukung operasional kereta api, terutama untuk KAI Group.
Contact
Ayep Hanapi Manager Komunikasi Perusahaan PT Railink Ayep.Hanapi@railink.co.id

Categories
SalesTravel / SightseeingAdvertising / Promotion / PR

PT Railink
URL
Weekly Release Ranking
Jan 05, 2026 2026
How to Make School Mornings Easier Before the Alarm Even Goes Off
Magimix Australia
VRITIMES Video
vricrew bannervritimes na euvritimes jpFree consultationPR College