Indonesia
Jasa Distribusi Press Release
TechnologyCommerce / LifestyleFood / BeverageEducationReal Estate / Architecture
Garansi Publikasi di 100 Media Hanya Rp499k atau Uang Kembali. Dapatkan Sekarang!
Try it >>
press release

/ Dupoin Hadirkan Kebahagiaan Lewat Program CSR #SharetoCare di Jakarta Timur

Dupoin Hadirkan Kebahagiaan Lewat Program CSR #SharetoCare di Jakarta Timur

Dupoin Indonesia (PT. Dupoin Futures Indonesia)
preview

Dupoin menunjukkan komitmennya dalam kegiatan sosial melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) bertajuk "Joy of Giving with Dupoin" - #SharetoCare, yang berlangsung di Lembaga Amil Zakat Nasional PYI, Jakarta Timur. Acara yang berlangsung pada 31 Oktober 2024 ini merupakan bentuk kepedulian Dupoin terhadap masyarakat yang kurang beruntung, serta bagian dari misi perusahaan untuk membawa kebahagiaan dan harapan bagi mereka yang membutuhkan.

Acara ini dihadiri oleh 70 peserta, termasuk karyawan Dupoin, anak-anak panti asuhan, dan para relawan yang hadir untuk bersama-sama menyemarakkan semangat berbagi. Segenap jajaran direksi Dupoin Indonesia yakni Rita Sagita, Giory Harliandy, dan Helmy Hasiholan turut hadir untuk menunjukkan aksi perusahaan terhadap tanggung jawab sosial. Misi Dupoin melalui #SharetoCare adalah untuk menciptakan dampak positif yang berkelanjutan, memberikan kontribusi sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama.

Rita Sagita, Presiden Direktur Dupoin, menyampaikan, “Di Dupoin, kami percaya bahwa kebahagiaan dapat tumbuh melalui berbagi. Acara ini adalah bagian dari kepedulian kami untuk mereka yang membutuhkan. Melalui program #SharetoCare, kami berharap dapat terus melakukan upaya nyata untuk menciptakan perubahan positif bagi masyarakat serta menjadi inspirasi bagi banyak pihak untuk bersama-sama menumbuhkan kepedulian sosial.”

Dalam rangkaian kegiatan ini, Dupoin membagikan berbagai kebutuhan pokok, seperti kebutuhan primer, perlengkapan sekolah, makanan bergizi, serta pemenuhan kebutuhan bagi anak-anak panti asuhan. Acara ini juga diramaikan dengan berbagai kegiatan kreatif dan interaktif, seperti permainan edukatif dan sesi bercerita, untuk menciptakan suasana yang penuh kebahagiaan dan keceriaan bagi anak-anak.

Dalam Program #SharetoCare yang mengusung nilai-nilai kepedulian sosial, Dupoin berharap hal ini dapat memberi manfaat yang berarti bagi anak-anak panti asuhan serta menginspirasi pihak lain untuk turut berperan dalam kegiatan sosial. Dupoin juga diharapkan dapat terus meningkatkan kegiatan CSR mereka dan memperluas jangkauan kebermanfaatan dalam masyarakat dan komunitas Indonesia.

About Dupoin Indonesia (PT. Dupoin Futures Indonesia)
Dupoin adalah perusahaan pialang di bidang perdagangan Forex, Metal, Futures, dan Stocks. Dupoin merupakan pialang berjangka yang telah mengantongi izin usaha resmi dari BAPPEBTI Nomor. 423/BAPPEBTI/SI/VII/2004. Dupoin juga anggota Bursa Berjangka Jakarta (BBJ) atau Jakarta Futures Exchange (JFX) Nomor. SPAB-064/BBJ/04/04 dan terdaftar sebagai member aktif dari Kliring Berjangka Indonesia (KBI) atau Indonesian Derivatives Clearing House (IDCH) Nomor. 26/AK-KBI/IX/2004, serta anggota Asosiasi Perdagangan Berjangka Komoditi Indonesia dengan Nomor: 0013/ASPEBTINDO/ANG-B/05/2024.
Contact
Amos Simanungkalit +62 852 7773 7753 amos@dupoin.co.id

Categories
Childbirth / ChildcareMobile appSecurities / FX / Investment Trusts

Bagaimana kalau mencoba VRITIMES?
VRITIMES adalah platform distribusi press release yang digunakan oleh lebih dari 3000 perusahaan. Distribusi dapat dilakukan dengan Rp499k dan ada jaminan penayangan di 100 media. Silakan periksa informasi lebih lanjut tentang layanan ini di sini.
Lihat detail VRITIMES
Daftar Gratis
Other Press Release
Steel / Metal / Glass / Earth / Stone / Rubber
Emas Capai Rekor Tertinggi Baru, Sentimen Politik Dorong Lonjakan XAUUSD
Dupoin Indonesia (PT. Dupoin Futures Indonesia)
Apr 22, 2025

Advertising / Promotion / PR
Dupoin Resmi Terdaftar di OJK, Semakin Kuat dalam Regulasi Keuangan

Mobile app
Dupoin Gelar Aksi CSR Ramadhan di Dua Panti Asuhan: Wujud Kepedulian Sosial dan Kebersamaan

Steel / Metal / Glass / Earth / Stone / Rubber
Harga Emas Terkoreksi Ringan, Tapi Tren Naik Belum Berakhir

Steel / Metal / Glass / Earth / Stone / Rubber
Investor Berburu Safe-Haven, Harga Emas Naik! Simak Prediksi Hari Ini

Steel / Metal / Glass / Earth / Stone / Rubber
Trump Siap Umumkan Tarif Otomotif, Harga Emas Tetap Stabil

Steel / Metal / Glass / Earth / Stone / Rubber
Persediaan AS Turun Tajam, Harga Minyak Berpotensi Meningkat

Dupoin Indonesia (PT. Dupoin Futures Indonesia)
URL
https://www.dupoin.co.id/
Industry
Finance
Weekly Release Ranking
Feb 26, 2025 2025
Catat, Ini Daftar Game Telegram yang Akan Listing di Maret 2025!
Bittime Indonesia
VRITIMES Video
vritimes na euvritimes jpFree consultationManual Ebook IndonesiaPR College