Indonesia
Jasa Distribusi Press Release
SoftwareE-commerceFood / SweetsSchool / UniversityReal Estate / Architecture / Construction
Garansi Publikasi di 100 Media Hanya Rp499k atau Uang Kembali.
Try it >>
press release

/ Inovasi Baru KAI: Fitur Layanan Khusus Perempuan di Access by KAI untuk Pengalaman Perjalanan yang Lebih Nyaman

Inovasi Baru KAI: Fitur Layanan Khusus Perempuan di Access by KAI untuk Pengalaman Perjalanan yang Lebih Nyaman

KAI
preview

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berinovasi untuk meningkatkan kenyamanan dan keamanan penumpang. Kali ini, KAI menghadirkan fitur terbaru pada proses pemilihan seat di aplikasi Access by KAI yang memberikan kenyamanan lebih bagi penumpang perempuan.

Vice President Public Relations KAI Anne Purba menyatakan bahwa kehadiran fitur ini merupakan salah satu upaya KAI dalam memperhatikan kebutuhan pelanggan perempuan.

"Dengan adanya fitur ini, penumpang perempuan dapat merasa lebih nyaman selama perjalanan. Kami berharap inovasi ini dapat meningkatkan rasa aman dan memberikan pengalaman perjalanan yang lebih menyenangkan," ujar Anne.

Fitur ini dilatarbelakangi oleh kebutuhan untuk meningkatkan rasa aman dan nyaman bagi penumpang perempuan. Dengan lebih dari 7.633.584 downloader dan 7.317.566 pengguna aktif aplikasi Access by KAI pada tahun 2024, KAI berkomitmen menghadirkan layanan yang inklusif dan responsif terhadap kebutuhan pelanggan.

"Sebelumnya, proses pemilihan seat belum memberikan kemudahan bagi penumpang perempuan yang ingin duduk bersebelahan dengan sesama perempuan," jelas Anne.

Tidak hanya di Access by KAI, bagi pelanggan yang memesan tiket di loket stasiun pun juga bisa meminta kepada petugas jika ingin duduk bersebelahan dengan sesama perempuan. Inovasi ini mencerminkan komitmen KAI dalam meningkatkan kualitas layanan dan memberikan rasa aman bagi seluruh pelanggan.

Fitur ini hanya dapat digunakan oleh member Access yang memesan tiket untuk penumpang perempuan dan berlaku untuk semua KA Antar Kota. Jika dalam satu pemesanan terdapat penumpang laki-laki, fitur ini tidak akan ditampilkan. Meskipun demikian, KAI tetap memastikan perlindungan data pribadi pelanggan sesuai kebijakan yang berlaku.

"Sebagai bentuk komitmen terhadap kenyamanan pelanggan, KAI terus menghadirkan inovasi berbasis teknologi untuk meningkatkan pengalaman perjalanan yang lebih aman dan nyaman. KAI juga akan memantau pelaksanaan fitur ini serta mengumpulkan masukan dari pelanggan guna penyempurnaan layanan di masa mendatang," tutup Anne.

Contact
VP Public Relations KAI Anne Purba

Categories
Travel / SightseeingCommercial facilities / Office buildingsLogistics / Warehouse / CargoGoods and servicesGovernment offices / organizations

Bagaimana kalau mencoba VRITIMES?
VRITIMES adalah platform distribusi press release yang digunakan oleh lebih dari 3000 perusahaan. Distribusi dapat dilakukan dengan Rp499k dan ada jaminan penayangan di 100 media. Silakan periksa informasi lebih lanjut tentang layanan ini di sini.
Lihat detail VRITIMES
Daftar Gratis
Other Press Release
Commercial facilities / Office buildings
KAI Raih Penghargaan “Outstanding National Transportation Provider” dalam Indonesia Kita Awards 2025
KAI
Nov 11, 2025

Logistics / Warehouse / Cargo
Semangat Pahlawan, Semangat Masa Depan: KAI Group Gelar Kegiatan Hari Pahlawan di Berbagai Wilayah
KAI
Nov 10, 2025

Government offices / organizations
Kios UMKM Ramaikan Stasiun Cipeundeuy, Gerakkan Ekonomi Lokal di Tengah Pegunungan
KAI
Nov 09, 2025

Government offices / organizations
Jumlah Pelanggan KA Blambangan Ekspres Tumbuh 30,21 Persen Januari–Oktober 2025
KAI
Nov 08, 2025

Advertising / Promotion / PR
KAI dan Pemprov Jawa Barat Perkuat Sinergi Bahas Keselamatan Perlintasan dan Revitalisasi Stasiun Bandung
KAI
Nov 07, 2025

Government offices / organizations
KAI Buka Pemesanan Tiket Secara Bertahap Untuk Perjalanan Mulai 1 Desember 2025
KAI
Nov 06, 2025

Government offices / organizations
Presiden RI Tinjau Master Plan Pengembangan TOD Manggarai, Tanah Abang, dan Sudirman–BNI City–Karet Sebelum Resmikan Stasiun Tanah Abang Baru
KAI
Nov 05, 2025

KAI
URL
Industry
Transportation
Weekly Release Ranking
Sep 24, 2025 2025
Cek Umur Akun ML: Cara Mengetahui Sejak Kapan Akun Mobile Legends Dibuat
ATTN Holding (EVOS & WHIM)
VRITIMES Video
vricrew bannervritimes na euvritimes jpFree consultationManual Ebook IndonesiaPR College