Indonesia
Jasa Distribusi Press Release
SoftwareE-commerceFood / SweetsSchool / UniversityReal Estate / Architecture / Construction
Garansi Publikasi di 100 Media Hanya Rp499k atau Uang Kembali.
Try it >>
press release

/ KAI Daop 8 Surabaya Hadirkan KA Tambahan Selama November 2025, Perjalanan Semakin Fleksibel dan Nyaman

KAI Daop 8 Surabaya Hadirkan KA Tambahan Selama November 2025, Perjalanan Semakin Fleksibel dan Nyaman

PT KAI Daop 8 Surabaya
preview

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 8 Surabaya menghadirkan sejumlah perjalanan Kereta Api (KA) tambahan sepanjang bulan November 2025. Langkah ini dilakukan untuk mengakomodasi tingginya minat masyarakat terhadap layanan transportasi kereta api, baik untuk keperluan wisata, bisnis, maupun perjalanan keluarga.

Penambahan perjalanan ini merupakan bentuk komitmen KAI dalam menyediakan layanan transportasi yang andal, aman, dan tepat waktu, sekaligus memberikan fleksibilitas lebih besar bagi pelanggan dalam memilih jadwal keberangkatan sesuai kebutuhan.

Untuk periode 1 hingga 30 November 2025, KAI Daop 8 Surabaya mengoperasikan beberapa KA tambahan sebagai berikut:

1. KA 29F Argo Anjasmoro relasi Surabaya Pasarturi – Gambir (1-30 November)

2. KA 233F Sancaka Utara relasi Surabaya Pasarturi – Cilacap (1-30 November)

3. KA 65F Arjuno Ekspres relasi Surabaya Gubeng – Malang (1-30 November)

4. KA 66F Arjuno Ekspres relasi Malang – Surabaya Gubeng (1-30 November)

5. KA 239F Ijen Ekspres relasi Malang – Ketapang (1-30 November)

6. KA 87F Sancaka Fakultatif relasi Surabaya Gubeng – Yogyakarta (beroperasi pada tanggal 1, 2, 6–9, 13–16, 20–23, dan 27–30 November 2025)

Seluruh KA tambahan tersebut beroperasi setiap hari selama November, kecuali KA Sancaka Fakultatif yang dijalankan pada tanggal tertentu.

Manager Humas KAI Daop 8 Surabaya, Luqman Arif, menyampaikan bahwa penambahan perjalanan ini merupakan langkah antisipatif menghadapi peningkatan volume pelanggan menjelang akhir tahun.

“Kami melihat animo masyarakat terhadap perjalanan kereta api terus meningkat, terutama pada akhir pekan dan menjelang masa libur panjang. Melalui pengoperasian KA tambahan ini, KAI ingin memberikan kemudahan akses serta pengalaman perjalanan yang lebih nyaman bagi pelanggan,” ujar Luqman.

Ia menegaskan, KAI Daop 8 Surabaya telah memastikan seluruh sarana dan prasarana dalam kondisi prima, serta menyiapkan petugas di lapangan untuk mendukung kelancaran dan keselamatan perjalanan.

KAI juga mengimbau masyarakat untuk memesan tiket lebih awal melalui aplikasi Access by KAI, situs resmi kai.id, maupun mitra penjualan tiket resmi lainnya agar dapat memilih jadwal dan tempat duduk sesuai keinginan.

“KAI selalu berupaya hadir lebih dekat dengan masyarakat. Dengan tambahan perjalanan ini, kami ingin memberikan lebih banyak kemudahan bagi pelanggan untuk bepergian menggunakan transportasi publik yang andal, aman, dan berkelanjutan,” tutup Luqman.

Dengan hadirnya KA tambahan ini, KAI Daop 8 Surabaya terus memperkuat perannya sebagai penyedia layanan transportasi modern, ramah lingkungan, dan tepat waktu, sekaligus menghadirkan kenyamanan serta kepuasan terbaik bagi pelanggan di setiap perjalanan.

About PT KAI Daop 8 Surabaya
PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 8 Surabaya merupakan penyedia jasa transportasi kereta api.
Contact
Manager Humas KAI Daop 8 Surabaya, Luqman Arif. 082139012006

Categories
Goods and servicesMovingLogistics / Warehouse / CargoAdvertising / Promotion / PRTravel / Sightseeing

Bagaimana kalau mencoba VRITIMES?
VRITIMES adalah platform distribusi press release yang digunakan oleh lebih dari 3000 perusahaan. Distribusi dapat dilakukan dengan Rp499k dan ada jaminan penayangan di 100 media. Silakan periksa informasi lebih lanjut tentang layanan ini di sini.
Lihat detail VRITIMES
Daftar Gratis
Other Press Release
Goods and services
KAI Daop 8 Surabaya Pastikan Keandalan Sistem Sinyal dan Telekomunikasi untuk Keselamatan dan Ketepatan Waktu Nataru 2025/2026
PT KAI Daop 8 Surabaya
Nov 03, 2025

Goods and services
Kolaborasi KAI Daop 8 Surabaya dan Komunitas Railfans Malang Raya RF+444 Hadirkan Hiasan Tematik dalam Peringatan HUT KA Gajayana ke-26

Travel / Sightseeing
KAI Daop 8 Surabaya Wujudkan Kepedulian Melalui Bantuan Renovasi Sekolah

Travel / Sightseeing
Peduli Keselamatan, KAI Daop 8 Surabaya Gandeng Komunitas Sosialisasikan Keselamatan di Perlintasan Sebidang

Goods and services
KAI Daop 8 Surabaya Terima Kunjungan Komisi VII DPR RI Di Stasiun Sidoarjo Bahas Pembangunan Jalur Ganda dan Elektrifikasi

Travel / Sightseeing
Tingkatkan Kompetensi dan Profesionalisme, KAI Daop 8 Surabaya Gelar Diklat Dasar Kehumasan

PT KAI Daop 8 Surabaya
URL
Industry
Service
Weekly Release Ranking
Sep 24, 2025 2025
Cek Umur Akun ML: Cara Mengetahui Sejak Kapan Akun Mobile Legends Dibuat
ATTN Holding (EVOS & WHIM)
VRITIMES Video
vricrew bannervritimes na euvritimes jpFree consultationManual Ebook IndonesiaPR College