Indonesia
Jasa Distribusi Press Release
TechnologyCommerce / LifestyleFood / BeverageEducationReal Estate / Architecture
Garansi Publikasi di 100 Media Hanya Rp499k atau Uang Kembali. Dapatkan Sekarang!
Try it >>
press release

/ Dampak Nyata! BINUS University Bersama Wakayama University Dukung Pendidikan di Bantar Gebang Melalui WAP (Wakayama ASEAN Project)

Dampak Nyata! BINUS University Bersama Wakayama University Dukung Pendidikan di Bantar Gebang Melalui WAP (Wakayama ASEAN Project)

BINUS Media & Publishing
preview

Jakarta, 24 Februari 2025 – BINUS University bersama dengan Wakayama University mengadakan Closing Ceremony untuk Wakayama ASEAN Project (WAP), menandai kesuksesan kolaborasi antara Program Japanese Popular Culture BINUS University dan mahasiswa Wakayama University. Acara ini dihadiri oleh para dosen Japanese Popular Culture disambut oleh Momoko Takai selaku dosen native Jepang dari Program Japanese Popular Culture BINUS University menjadi puncak dari serangkaian kegiatan yang dilakukan dalam mendukung pendidikan anak-anak di komunitas Bantar Gebang.

WAP (Wakayama ASEAN Project) 

Wakayama ASEAN Project (WAP) berfokus pada kerja sama internasional, khususnya di kawasan ASEAN. Organisasi ini terdiri dari tiga proyek utama, yaitu TIES (berbasis di Thailand), WAP-CUBE (berbasis di Indonesia), dan FUTSAL (berbasis di Jepang yang mendukung penyandang disabilitas). Sejak memulai kemitraan pada tahun 2021, BINUS University dan WAP terus mempertahankan kolaborasi ini meskipun menghadapi tantangan akibat pandemi COVID-19.

Salah satu inisiatif utama dalam proyek ini adalah CUBE (Can Be Useful for Bantar Gebang Education), yang bertujuan untuk mendukung anak-anak, guru, dan orang tua di komunitas Bantar Gebang. Banyak keluarga di komunitas ini berprofesi sebagai pemulung, dan proyek ini membantu meningkatkan kesempatan masa depan bagi anak-anak, termasuk mereka yang memiliki disabilitas. Berpusat di Sekolah Alam, program ini menghadirkan berbagai kegiatan edukatif, termasuk pembelajaran bahasa Inggris dan Jepang, serta bimbingan untuk membuka peluang yang lebih luas bagi mereka.

Program WAP dan Japanese Popular Culture Program ini berjalan setiap semesternya dalam bentuk community development. Persiapan program ini berlangsung selama enam bulan, dan di akhir kegiatan, peserta akan mengunjungi Bantar Gebang untuk memberikan edukasi kepada para masyarakat sekitar Bantar Gebang.  Dari project ini diharapkan akan terus berkembang dan berkelanjutan hingga di masa depan. 

Harapan di Masa Depan

Selama tujuh hari, mahasiswa Wakayama University yang terlibat dalam proyek ini berinteraksi secara langsung dengan anak-anak dan masyarakat di Bantar Gebang. Momoko Takai, dosen native Jepang dari Program Japanese Popular Culture BINUS University, menegaskan pentingnya keberlanjutan dalam proyek ini.

Anggota CUBE berharap anak-anak di Bantar Gebang dapat meraih impian mereka di masa depan. Oleh karena itu, kami berfokus pada pendidikan dan keberlanjutan program ini untuk terus berkontribusi bagi sekolah dan komunitas. Selama kami dapat mendukung proyek ini, kami ingin memastikan kelangsungannya di semester-semeter mendatang,” ujar Momoko Takai.

Interaksi dengan mahasiswa Wakayama University memberikan inspirasi dan motivasi bagi mereka untuk mengejar impian, sekaligus membuka wawasan akan pentingnya pendidikan sebagai bekal di masa depan.

Closing Ceremony ini menjadi momen refleksi atas pencapaian yang telah diraih sekaligus momentum untuk memperkuat komitmen dalam melanjutkan program ini di masa mendatang. Dengan adanya kolaborasi antara BINUS University dan Wakayama University, diharapkan proyek ini terus berkembang dan memberikan dampak positif yang lebih luas bagi komunitas di Bantar Gebang.


Categories
School / UniversityLocal companiesForeign companies

Bagaimana kalau mencoba VRITIMES?
VRITIMES adalah platform distribusi press release yang digunakan oleh lebih dari 3000 perusahaan. Distribusi dapat dilakukan dengan Rp499k dan ada jaminan penayangan di 100 media. Silakan periksa informasi lebih lanjut tentang layanan ini di sini.
Lihat detail VRITIMES
Daftar Gratis
Other Press Release
Architecture / Space design
BINUS Resmi Luncurkan Program Pendidikan Profesi Arsitek (PPAr) untuk Menjawab Tantangan Masa Depan Arsitektur Indonesia
BINUS Media & Publishing
Apr 24, 2025

School / University
Reinterpretasi Budaya Indonesia di Hong Kong oleh Tim Desainer Muda Fashion Program BINUS University

School / University
Mahasiswa Program Japanese Popular Culture BINUS University Tunjukkan Inovasi Bisnis di YUME PRO x KAJI Pitching Event

School / University
Game Application and Technology (GAT) BINUS UNIVERSITY Gelar Jakarta GameFest 2025 (JGF): Pameran Game, Indie Spotlight, Battle Arena dengan Hadiah hingga Jutaan Rupiah!

Film / Drama
Alumni BINUS UNIVERSITY Berperan Penting dalam Kesuksesan Film Animasi "JUMBO"

Restaurant / Fast food / Streetfood
Resmi Dibuka! FOODPARK, Kantin BINUS @Kemanggisan Anggrek Campus Hadir dengan Konsep Baru Ala Gen Z dan Siap Jadi Spot Favorit Mahasiswa

School / University
Nonton Bareng Film JUMBO: Apresiasi BINUS UNIVERSITY untuk Karya Alumni yang Menginspirasi Animasi Indonesia

BINUS Media & Publishing
URL
Industry
Service
Weekly Release Ranking
Feb 26, 2025 2025
Catat, Ini Daftar Game Telegram yang Akan Listing di Maret 2025!
Bittime Indonesia
VRITIMES Video
vritimes na euvritimes jpFree consultationManual Ebook IndonesiaPR College