Indonesia
Jasa Distribusi Press Release
TechnologyCommerce / LifestyleFood / BeverageEducationReal Estate / Architecture
Garansi Publikasi di 100 Media Hanya Rp499k atau Uang Kembali. Dapatkan Sekarang!
Try it >>
press release

/ Menyambut Hari Raya Nyepi dengan Semangat Parade Ogoh-Ogoh di Canggu

Menyambut Hari Raya Nyepi dengan Semangat Parade Ogoh-Ogoh di Canggu

Marclan International
preview

Bali, 28 Maret 2025 Malam Pengerupukan adalah tradisi yang sangat penting dalam rangkaian perayaan Hari Raya Nyepi di Bali. Tradisi ini berlangsung sehari sebelum Nyepi dan ditandai dengan parade Ogoh-Ogoh, patung raksasa yang melambangkan roh jahat atau energi negatif. Prosesi ini bertujuan untuk mengusir hal-hal buruk sebelum memasuki tahun baru Saka yang dimulai dengan Hari Nyepi, sebuah hari penuh keheningan dan refleksi.

Pengerupukan merupakan ritual yang dilakukan oleh umat Hindu di Bali untuk mengusir bhuta kala, yaitu roh-roh jahat yang diyakini dapat mengganggu keseimbangan alam dan kehidupan manusia. Dalam tradisi ini, masyarakat mengadakan upacara Tawur Kesanga di perempatan jalan atau halaman pura dengan mempersembahkan sesajen sebagai simbol penyucian.

Ogoh-Ogoh, yang dibuat dari bahan ringan seperti bambu dan kertas, diarak keliling desa dengan iringan gamelan. Setelah prosesi, ogoh-ogoh dibakar sebagai simbol pembersihan spiritual dan penghancuran energi negatif. Selain parade, berbagai pertunjukan seni juga turut meramaikan malam ini, termasuk Tari Fragmen Ogoh-Ogoh yang menggambarkan mitologi dan kisah-kisah tradisional Bali.

Pembakaran Ogoh-Ogoh
Pembakaran Ogoh-Ogoh

Malam Pengerupukan tahun 2025 akan berlangsung pada Jumat, 28 Maret 2025, dengan pawai ogoh-ogoh yang dimulai pukul 18.00 WITA. Beberapa lokasi populer lainnya untuk menyaksikan pawai ini antara lain; Catur Muka, Denpasar, Kuta, Ubud, Nusa Dua dan Canggu.

Seiring dengan meningkatnya jumlah pengunjung setiap tahunnya, parade Ogoh-Ogoh sering kali menyebabkan kemacetan di beberapa titik, termasuk di area Berawa. Data dari Dinas Perhubungan Bali menunjukkan bahwa arus lalu lintas di kawasan wisata utama dapat meningkat hingga 30% selama perayaan ini. Oleh karena itu, bagi para tamu yang berkunjung ke area Canggu, terdapat berbagai pilihan akomodasi yang dapat memberikan pengalaman menginap yang nyaman setelah menyaksikan parade Ogoh-Ogoh yang penuh energi.

Salah satu pilihan terbaik adalah Swarga Suites Bali Berawa, bagian dari Marclan Collection. Terletak strategis di kawasan Berawa, akomodasi ini menawarkan suasana yang nyaman, tenang, dan mewah. Para tamu dapat menikmati akses mudah untuk menyaksikan ke parade Ogoh-Ogoh. Selain itu, Swarga Suites Bali Berawa memberikan kesempatan untuk bangun dan merayakan Hari Raya Nyepi keesokan harinya dalam suasana yang damai dan reflektif.

Malam Pengerupukan bukan hanya sekadar ajang hiburan, tapi juga merupakan bagian dari upaya masyarakat Bali dalam menjaga keseimbangan antara dunia nyata dan spiritual. Perayaan ini mencerminkan filosofi hidup masyarakat Bali yang dikenal dengan konsep Tri Hita Karana, keseimbangan antara manusia, alam, dan Tuhan. Dengan pelestarian tradisi ini, masyarakat Bali tidak hanya merayakan budaya mereka tetapi juga memperkuat identitas mereka di tengah tantangan era modern.

About Marclan International
Didirikan pada tahun 2021, Marclan International adalah perusahaan manajemen perhotelan dan Third-Party Management yang menetapkan standar baru bagi keramahan Indonesia yang berkelas dunia, melampaui ekspektasi yang ‘biasa’. Marclan menghadirkan kehangatan dari keramahan sejati Indonesia melalui tiga merek utama kami: Marclan Hotels & Resorts, Marclan Elite, dan Marclan Collection. Setiap properti kami dirancang untuk mencerminkan jiwa dan budaya Indonesia, memberikan pengalaman yang autentik dan tak terlupakan bagi para tamu.
Contact
Felicia Natalie 087888875819 felicia.natalie@marclanhotels.com

Categories
Hotels / innsTravel / SightseeingEvent

Bagaimana kalau mencoba VRITIMES?
VRITIMES adalah platform distribusi press release yang digunakan oleh lebih dari 3000 perusahaan. Distribusi dapat dilakukan dengan Rp499k dan ada jaminan penayangan di 100 media. Silakan periksa informasi lebih lanjut tentang layanan ini di sini.
Lihat detail VRITIMES
Daftar Gratis
Other Press Release
Restaurant / Fast food / Streetfood
Petualangan Memikat di Danau Toba: Panduan Wisata Anti-Mainstream
Marclan International
Apr 25, 2025

Hotels / inns
Pernikahan Megah dalam Pelukan Alam: Rayakan Hari Bahagia Anda di Marianna Resort & Convention Tuktuk Samosir

Hotels / inns
Hari Bumi di Marianna Resort: Aksi Nyata Pelestarian Alam Bersama Sarah Pandjaitan dan Pemerintah Setempat

Hotels / inns
Seruan Hari Bumi untuk Pelestarian: Permata Alam Tersembunyi di Indonesia

Hotels / inns
Paskah yang Bermakna dengan Aktivitas Keluarga Penuh Kehangatan

Fitness / Healthcare
Samosir, Negeri Indah Kepingan Surga – Kini Hadir Sebuah Tempat untuk Tinggal, Menyatu, dan Menikmati

Food / Sweets
Bulan Syawal dan Kearifan Lokal: 5 Tips Mengadakan Halalbihalal yang Tak Terlupakan

Marclan International
URL
marclanhotels.com
Industry
Hotel
Weekly Release Ranking
May 24, 2023 2023
Mengenal Detail Pondasi untuk Konstruksi Rumah
Tokban
VRITIMES Video
vritimes na euvritimes jpFree consultationManual Ebook IndonesiaPR College