/ KAI Divre IV Tanjungkarang Audiensi dengan Institut Teknologi Sumatera, Bahas Sinergi Industri dan Akademisi di Bidang Transportasi dan AI
PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divisi Regional IV Tanjungkarang melaksanakan audiensi dengan Rektor Institut Teknologi Sumatera (Itera), Prof. Dr. I Nyoman Pugeg Aryantha, sebagai upaya memperkuat sinergi antara dunia industri dan akademisi, seiring dengan pesatnya perkembangan teknologi di bidang transportasi serta pemanfaatan Kecerdasan Buatan (Artificial Intelligence/AI).
Audiensi yang berlangsung pada Selasa (6/1) ini merupakan bagian dari silaturahmi dan tatap muka untuk membahas berbagai isu strategis terkait pengembangan sumber daya manusia, khususnya dalam menyiapkan talenta digital yang kompeten dan relevan dengan kebutuhan industri transportasi saat ini dan masa depan.
Dalam pertemuan tersebut, kedua belah pihak berdiskusi mengenai kurikulum dan kompetensi yang selaras dengan kebutuhan pasar kerja, terutama pada sektor transportasi perkeretaapian yang semakin terdigitalisasi. Selain itu, audiensi ini juga menjadi ajang untuk menjajaki potensi kolaborasi antara KAI dan Itera, seperti pelaksanaan kuliah tamu, program magang mahasiswa, serta peluang penelitian bersama.
Kepala PT KAI (Persero) Divisi Regional IV Tanjungkarang, Mohamad Ramdany, menyampaikan bahwa kolaborasi antara industri dan perguruan tinggi memiliki peran penting dalam menciptakan sumber daya manusia yang adaptif terhadap perkembangan teknologi.
“Seiring transformasi digital yang terus berlangsung di KAI, termasuk pemanfaatan teknologi dan kecerdasan buatan, kami memandang sinergi dengan dunia akademisi sebagai langkah strategis untuk menyiapkan talenta-talenta unggul yang siap menghadapi tantangan industri transportasi ke depan,” ujar Ramdany.
Ia menambahkan, kerja sama yang terjalin diharapkan tidak hanya memberikan manfaat bagi mahasiswa dan civitas akademika, tetapi juga mendukung inovasi dan peningkatan kinerja operasional KAI secara berkelanjutan.
Melalui audiensi ini, PT KAI Divre IV Tanjungkarang dan Institut Teknologi Sumatera berkomitmen untuk terus membuka ruang komunikasi dan kolaborasi, guna mendorong pengembangan ilmu pengetahuan, teknologi, serta sumber daya manusia yang berdaya saing dan berorientasi pada kemajuan transportasi nasional.