VriTimes
Indonesia
Jasa Distribusi Press Release
About us
VriTimes
Indonesia
Jasa Distribusi Press Release
press release

/ Antisipasi Kegiatan di Kawasan Monas, KAI Daop 1 Lakukan Rekayasa Operasi KA pada 7 Desember 2025

Antisipasi Kegiatan di Kawasan Monas, KAI Daop 1 Lakukan Rekayasa Operasi KA pada 7 Desember 2025

KAI Daop 1 Jakarta
Share
preview

Jakarta, 6 Desember 2025 – Untuk memberikan pilihan bagi calon pelanggan kereta api dengan keberangkatan dari Stasiun Gambir pada Minggu (7/12), KAI Daop 1 Jakarta memberlakukan rekayasa pola operasi dengan Berhenti Luar Biasa (BLB) di Stasiun Jatinegara. Hal ini dikarenakan adanya kegiatan Milo Activ Indonesia Race (MAIR 2025) Jakarta International 10K di kawasan Monumen Nasional Jakarta.

"Langkah ini diambil untuk memberikan alternatif sementara khusus bagi calon pelanggan keberangkatan Stasiun Gambir pada Minggu 7 Desember 2025, karena diperkirakan akan terjadi peningkatan mobilitas di beberapa titik," ungkap PYMT Manager Humas KAI Daop 1 Jakarta, Detty Nurfatma Kusumah.

Ditambahkannya, penyesuaian pola operasi berupa BLB ini ditetapkan untuk mengantisipasi potensi kepadatan penumpang dan lalu lintas di sekitar Stasiun Gambir. Dengan adanya pemberhentian luar biasa di Stasiun Jatinegara, penumpang memiliki alternatif keberangkatan KA.

Berikut adalah daftar KA yang memberlakukan BLB di Stasiun Jatinegara pada Minggu 7 Desember 2025 :

1.KA Argo Semeru (6) relasi Gambir - Surabaya Gubeng

2.KA Parahyangan (132B) relasi Gambir - Bandung

3.KA Taksaka (46) relasi Gambir - Yogyakarta

4.KA Argo Bromo Anggrek (2B) relasi Gambir - Surabaya Pasarturi

5.KA Argo Dwipangga (16) relasi Gambir - Solo Balapan

“Rekayasa operasional berupa pemberhentian luar biasa ini dilakukan sebagai langkah antisipatif demi kelancaran perjalanan KA dan pergerakan masyarakat di sekitar area Monas. Kami memastikan pelayanan tetap berjalan optimal dan pelanggan dapat melakukan perjalanan dengan aman, tertib, dan sesuai jadwal yang telah ditetapkan,” kata Detty.

KAI Daop 1 Jakarta mengimbau pelanggan untuk memperhatikan kembali jadwal keberangkatan KA, serta menyesuaikan titik naik atau turun penumpang dengan adanya pemberlakuan BLB di Stasiun Jatinegara.

Informasi lebih lanjut dapat diperoleh melalui aplikasi Access by KAI, situs kai.id, WhatsApp KAI121 dan Contact Center 121.


Categories
Magazines / Books / Publications

Bagaimana kalau mencoba VRITIMES?
VRITIMES adalah platform distribusi press release yang digunakan oleh lebih dari 3000 perusahaan. Distribusi dapat dilakukan dengan Rp499k dan ada jaminan penayangan di 100 media. Silakan periksa informasi lebih lanjut tentang layanan ini di sini.
Lihat detail VRITIMES
Daftar Gratis
Other Press Release
Government offices / organizations
KAI Daop 1 Jakarta dan Pemkot Cilegon Bahas Penanganan Banjir di Sekitar Jalur Rel
KAI Daop 1 Jakarta
Jan 21, 2026

Magazines / Books / Publications
KAI Daop 1 Jakarta Ajak Generasi Muda Universitas Pancasila Bangun Budaya Disiplin di Perlintasan Sebidang
KAI Daop 1 Jakarta
Jan 20, 2026

Magazines / Books / Publications
KAI Daop 1 Utamakan Keselamatan, Lakukan Penyesuaian Perjalanan KA Dampak Banjir Pekalongan
KAI Daop 1 Jakarta
Jan 17, 2026

Magazines / Books / Publications
Hujan Ekstrem Rendam Jalur Semarang, Sejumlah KA Tujuan Jakarta Alami Keterlambatan
KAI Daop 1 Jakarta
Jan 16, 2026

Magazines / Books / Publications
Hari Pertama Libur Panjang Isra Miraj, 37 Ribu Lebih Penumpang Tinggalkan Jakarta dengan Kereta Api
KAI Daop 1 Jakarta
Jan 16, 2026

Magazines / Books / Publications
KAI Daop 1 Jakarta Salurkan TJSL Rp1,9 Miliar Sepanjang 2025 untuk Pendidikan hingga Pelestarian Lingkungan
KAI Daop 1 Jakarta
Jan 14, 2026

Magazines / Books / Publications
Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk
KAI Daop 1 Jakarta
Jan 14, 2026

KAI Daop 1 Jakarta
URL
Weekly Release Ranking
Feb 06, 2025 2025
8 Cara Tambah Followers TikTok Yang Cepat, Aman, & Efektif
PT Sribu Digital Kreatif
VRITIMES Video
vricrew bannervritimes na euvritimes jpFree consultationManual Ebook IndonesiaPR College