VriTimes
Philippines
Philippine's Best PR Distribution
About us
VriTimes
Philippines
Philippine's Best Press Release Distribution Service
press release

/ Keamanan Pelanggan Menjadi Salah Satu Prioritas Utama Dalam Operasional KA

Keamanan Pelanggan Menjadi Salah Satu Prioritas Utama Dalam Operasional KA

Daop 2 Bandung
Share
PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi (Daop) 2 Bandung memastikan keamanan pelanggan menjadi prioritas utama, baik di stasiun maupun selama dalam perjalanan kereta api. Layanan pengamanan dilakukan selama 24 jam penuh demi menghadirkan perjalanan yang aman, nyaman, dan bebas rasa khawatir bagi setiap pengguna jasa kereta api. Pengamanan dilakukan secara menyeluruh dengan melibatkan 377 petugas keamanan dari Polsuska, Security, dan bantuan eksternal TNI maupun Polri yang tersebar di seluruh stasiun dan kereta.
preview

Bandung, Jawa Barat – PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi (Daop) 2 Bandung memastikan keamanan pelanggan menjadi prioritas utama, baik di stasiun maupun selama dalam perjalanan kereta api. Layanan pengamanan dilakukan selama 24 jam penuh demi menghadirkan perjalanan yang aman, nyaman, dan bebas rasa khawatir bagi setiap pengguna jasa kereta api.

Manager Humasda KAI Daop 2 Bandung, Kuswardojo mengungkapkan bahwa pengamanan dilakukan secara menyeluruh dengan melibatkan 377 petugas keamanan dari Polsuska, Security, dan bantuan eksternal TNI maupun Polri yang tersebar di seluruh stasiun dan kereta. Para petugas ini dibekali pelatihan khusus, tidak hanya untuk menjaga keamanan, tetapi juga untuk memberikan pelayanan yang ramah, sigap, dan siap membantu pelanggan kapan pun dibutuhkan.

“Kami ingin setiap pelanggan merasa aman saat bepergian dengan kereta api. Karena itu, para petugas kami selalu siap menyapa, membantu, dan melindungi pelanggan dengan sepenuh hati selama 24 jam. Keamanan bukan hanya soal mencegah gangguan, tetapi juga menciptakan rasa tenang sepanjang perjalanan,” jelas Kuswardojo.

Upaya pengamanan ini dilakukan dengan melaksanakan patroli rutin, pemantauan melalui CCTV di titik-titik strategis, serta kerja sama erat dengan pihak Kepolisian dan TNI. Selain itu para petugas pengamanan ini juga memberikan layanan kehilangan barang (lost and found). Tak jarang, pelanggan menyampaikan apresiasinya kepada petugas yang membantu mencari barang tertinggal atau memberikan pertolongan saat dibutuhkan di perjalanan.

KAI Daop 2 Bandung juga mengajak pelanggan untuk turut serta menjaga keamanan bersama dengan selalu memperhatikan barang bawaan pribadi. "Dengan kehadiran petugas yang ramah dan selalu siaga, KAI Daop 2 Bandung berkomitmen menghadirkan perjalanan kereta api yang bukan hanya aman, tetapi juga penuh kenyamanan dan ketenangan hati," pungkas Kuswardojo.

About Daop 2 Bandung
PT Kereta Api Indonesia (Persero) merupakan penyedia jasa layanan transportasi berbasis rel di Indonesia. PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 2 Bandung merupakan salah satu daerah operasi KAI yang melayani perjalanan kereta api di wilayah Jawa Barat bagian tengah hingga timur.
Contact
Salam Kuswardojo Manager Humasda KAI Daop 2 Bandung

Categories
Travel / SightseeingAdvertising / Promotion / PRSalesLogistics / Warehouse / Cargo

Daop 2 Bandung
URL
Weekly Release Ranking
Dec 29, 2025 2025
Why Dianne Medina Is Talking About Real-Life Skincare and Why Maxine Medina Tried It
Global Wellness
VRITIMES Video
vricrew bannervritimes na euvritimes jpFree consultationManual EbookPR College