Singapore
Raise It With Press Release
SoftwareE-commerceFood / SweetsSchool / UniversityReal Estate / Architecture / Construction
Get Guaranteed Publications in minimum 20 Media Outlets for Just S$50
Try it >>
press release

/ Kementerian PU Renovasi Ribuan Madrasah, Prioritaskan Lingkungan Belajar yang Layak

Kementerian PU Renovasi Ribuan Madrasah, Prioritaskan Lingkungan Belajar yang Layak

Biro Komunikasi Kementerian Pekerjaan Umum
Dompu, 28 September 2025 - Kementerian Pekerjaan Umum (PU) akan melaksanakan program besar renovasi dan rehabilitasi Madrasah Aliyah Negeri (MAN) di seluruh Indonesia. Program ini bertujuan untuk mempercepat peningkatan mutu infrastruktur pendidikan sekaligus menciptakan lingkungan belajar yang aman dan nyaman bagi para siswa, sekaligus untuk mendukung peningkatan kualitas generasi muda Indonesia.
preview

Salah satu madrasah yang menjadi fokus perhatian adalah MAN 1 Dompu di Nusa Tenggara Barat, yang kondisinya memprihatinkan. Proses lelang untuk pekerjaan perbaikan ini sedang berlangsung dengan alokasi anggaran yang disiapkan untuk tahun 2025–2026.

Menteri PU, Dody Hanggodo, menegaskan bahwa pembangunan dan renovasi fasilitas pendidikan merupakan bagian penting dari misi pemerintah untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) di Indonesia.

“Sesuai Asta Cita Presiden Prabowo, pendidikan adalah salah satu pilar utama. Meningkatkan akses pendidikan berkualitas bagi semua anak bangsa menjadi prioritas kami. Untuk itu, Kementerian PU akan terus berupaya merenovasi dan merehabilitasi sarana serta prasarana pendidikan di berbagai wilayah," kata Menteri Dody.

Secara nasional, program ini dikemas dalam “Program Hasil Terbaik Cepat melalui Revitalisasi Madrasah” yang akan menjangkau total 1.415 madrasah. Pelaksanaannya dibagi menjadi dua tahap. Tahap pertama tahun 2025 sebanyak 568 madrasah, sementara itu tahap kedua dengan cakupan yang jauh lebih luas 847 Madrasah yang akan dilaksanakan hingga tahun 2026.

MAN 1 Dompu sendiri masuk dalam program tahap kedua. Madrasah yang berlokasi di Kecamatan Woja ini berdiri di atas lahan seluas 4.956 m² dan menjadi tempat belajar bagi 574 siswa serta 54 guru. Berdasarkan penilaian teknis oleh Satuan Kerja (Satker) Prasarana Strategis NTB Kementerian PU, kondisi bangunan sekolah tersebut mengalami kerusakan mencapai 59,61%, dengan tingkat kerusakan bervariasi dari ringan hingga berat. Kerusakan ini meliputi ruang kelas, ruang guru, mushalla, laboratorium, serta fasilitas pendukung lainnya.

Proyek renovasi MAN 1 Dompu merupakan bagian dari amanat Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 7 Tahun 2025 tentang Percepatan Pembangunan dan Revitalisasi Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah serta Digitalisasi Pembelajaran. Lingkup pekerjaannya tidak hanya mencakup perbaikan struktur dan arsitektur bangunan, tetapi juga sistem mekanikal, elektrikal, dan perpipaan (MEP), serta penataan lingkungan di sekitar madrasah.

Melalui “Program Hasil Terbaik Cepat melalui Revitalisasi Madrasah” Kementerian PU di bawah Direktorat Jenderal Prasarana Strategis berharap dapat segera mewujudkan sarana pendidikan yang lebih layak dan berkualitas.

Program kerja ini merupakan bagian dari “Setahun Bekerja, Bergerak - Berdampak” dalam menjalankan ASTA CITA dari Presiden Prabowo Subianto.

#SigapMembangunNegeriUntukRakyat

#SetahunBerdampak

About Biro Komunikasi Kementerian Pekerjaan Umum
Kementerian Pekerjaan Umum (PU) merupakan kementerian negara dalam Kabinet Merah Putih di Pemerintah Republik Indonesia. Kementerian ini bertugas dalam urusan pekerjaan umum, yaitu: bertugas dan bertanggung jawab atas pembangunan dan pengelolaan infrastruktur di Indonesia, termasuk jalan raya, jembatan, pengelolaan air. Kementerian Pekerjaan Umum bertanggung jawab kepada Presiden. Sejak tanggal 21 Oktober 2024, kementerian dipimpin Dody Hanggodo.
Contact
Biro Komunikasi Publik Kementerian PU Facebook: kemenpu Instagram: kementerianpu X: kemenpu TikTok: kemenpu Youtube: kemen_pu

Categories
Construction / Civil engineeringPolitics / Government / Local governmentGoods and servicesGovernment offices / organizations

Biro Komunikasi Kementerian Pekerjaan Umum
URL
Weekly Release Ranking
Oct 29, 2025 2025
Bankers (Japan) and Helicap (Singapore) to Establish Joint Venture Fund
Nippon Wealth Management LLC
VRITIMES Video
vricrew bannervritimes na euvritimes jpFree consultationManual EbookPR College